
Untuk Workshop kali ini tetap dilakukan oleh Jurusan Teknik Komputer & Jaringan (TKJ) tetap dengan arahan dari sekolah. Tetap dengan menerapkan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah, dengan peserta yang sangat terbatas yakni 10 peserta. Tujuan dari kegiatan ini adalah nantinya para peserta mempunyai website pribadi, dan untuk kali ini peserta mempunyai target satu peserta satu website. Untuk Website sendiri berbasis WordPress, hal ini dikarenakan wordpress memiliki fitur gratis yang dapat digunakan semua orang meskipun mempunyai fitur yang terbatas.
semoga dengan adanya sedikit pengetahuan mengenai website, seluruh peserta mempunyai motivasi lebih untuk selalu mengembangkan apa yang sudah mereka dapatkan.